Sukseskan Pemilu 2024, KPU Magetan Gelar Sosialisasi

Sebagai salah satu upaya untuk mensukseskan Pemilu tahun 2024 mendatang, Pemerintah Kabupaten Magetan beserta Komisi Pemilihan Umum (KPU) gelar sosialisasi tahapan pemilu dan sinergi stakeholder dalam peningkatan partisipasi masyarakat.


.
Sosialisasi tersebut dengan agenda acara penyampaian materi tahapan Pemilu 2024 dan sinergi stakeholder daerah dalam peningkatan partisipasi masyarakat oleh Divisi Sosdiklih dan SDM KPU Magetan, Nur Salam. Serta penyampaian materi peran pemerintah daerah dalam pelaksanaan tahapan serta peningkatan partisipasi masyarakat dalam Pemilu 2024 oleh Bupati Magetan Suprawoto.


.
Dalam sambutannya Bupati Suprawoto menyampaikan Pemilu 2024 adalah ‘gawe’ seluruh stakeholder yang tidak hanya sekedar formalitas, namun harus berkualitas.
” Pemilu 2024 ini adalah gawenya semua, jadi diharapkan semua mendukung kegiatan semacam ini. Pesta demokrasi yang harus dimaknai untuk memilih pemimpin dan wakil yang bisa menampung aspirasi masyarakat, yang muaranya untuk kesejahteraan masyarakat. Pemilu tidak hanya formalitas tapi harus berkualitas,” terang Bupati Suprawoto.
.
Sementara Komisioner Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Jatim, Gogot Cahyo Baskoro mengatakan, dengan sosialisasi ini diharapkan membangun hubungan saling menguntungkan antara penyelenggara pemilu dengan pihak terkait. Serta melayani kepentingan publik dengan baik.

” Tingkat partisipasi masyarakat pada pemilu sebelumnya mengalami peningkatan, namun banyaknya persoalan yang harus diselesaikan bersama dan KPU tidak bisa bekerja sendiri, sehingga diharapkan seluruh stakeholder bisa berperan membantu sosialisasi tahapan pemilu 2024,” terangnya.
.
Sosialisasi tersebut dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati Magetan, Pimpinan DPRD, anggota Forkopimda, Anggota KPU Provinsi Jawa Timur, Kepala OPD, Forkopimca, Bawaslu Magetan, tokoh agama dan masyarakat, serta perwakilan mahasiswa yang dilaksanakan bertempat di Pendapa Surya Graha, Rabu (26/10/2022).
(Prokopim/edh/be/KD1).

Leave Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *