Perdana di Magetan, Kontes Kambing dan Domba Piala Bupati Magetan 2024

Sahabat Prokopim,
Berbagai jenis kambing dan domba bersaing dalam Kontes Kambing dan Domba Piala Bupati Magetan 2024 Regional Plat AE, yang pertama kalinya digelar di Kabupaten Magetan. Kontes ini diikuti kurang lebih 250 ekor kambing/domba dari berbagai komunitas peternak se-Karesidenan Madiun.
.
Kegiatan kontes kambing dan domba Piala Bupati Magetan 2024 ini merupakan kolaborasi antara Dinas Peternakan dan Perikanan Kab. Magetan dengan Himpunan Peternak Kambing- Domba Indonesia (HPDKI) Plat AE.
.
Disampaikan oleh Ketua Panitia Andhika Saputra, kegiatan ini untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang ternak jenis kambing – domba yang berkualitas, baik secara genetik. Serta meningkatkan minat masyarakat untuk menjadi peternak kambing – domba sebagai salah satu penopang ketahanan pangan.
.
Adapun event lomba ternak kambing- domba terdiri dari 11 kategori yang dilombakan. Kelas Seni ada 6 kelas, sedangkan kelas Bobot ada 5 Kelas. Masing-masing kategori memiliki kriteria penilaian, mulai dari penampilan hingga bobot kambing/domba. Kontes digelar di Taman Ria Maospati, pada Minggu (02/06).
.
Pj Bupati Magetan Hergunadi menyampaikan, ajang kontes kambing domba ini merupakan sarana edukasi bagi masyarakat akan budidaya dan jenis – jenis bibit ternak kambing/domba yang unggul dan berkualitas.
” Kami berharap kegiatan ini bisa dikembangkan, selalu disupport dinas terkait. Seluruh peserta yang mempunyai keahlian dalam hal peternakan bisa saling membantu, untuk menjadi pionir dan memotivasi dalam mengembangkan potensi peternakan di masyarakat,” ungkapnya.
.
Dalam kesempatan tersebut diserahkan secara simbolis juara 1,2&3 kontes kambing-domba piala Bupati Magetan 2024 oleh Pj Bupati Magetan Hergunadi kepada para juara lomba.

(Prokopim/edh/lio/adm/KD1)

Leave Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *