Kecamatan Poncol Unjuk Kreativitas di Parade Surya Senja

Sahabat Prokopim,
Saat matahari melambai perlahan menuju cakrawala, menghadirkan suasana yang sakral dan menakjubkan. Surya Senja, sang raja langit senja telah menyajikan pertunjukan luar biasa bagi kita semua.
.
Saat ini adalah saat terindah untuk menyelami aliran waktu yang lembut dan menikmati perubahan warna – warni yang melintasi cakrawala. Setiap sinar matahari yang meredup, Setiap bayangan yang tercipta, menghadirkan harmoni yang tak terlukiskan kata-kata, ya… Parade Surya Senja.
.
Event Parade Surya Senja yang digelar pada tanggal 17 setiap bulannya kali ini menampilkan berbagai penampil dari Kecamatan Poncol, Magetan. Dibuka dengan penampilan drumband SMPN 1 Poncol dan seni reog, dilanjutkan penampilan Tari Tampak Pringgowulung dari siswa-siswi SD se-Kecamatan Poncol, tari kreasi Barakallah dari siswa-siswi MIN 14 Magetan, Seni Angklung dari SMAS Darul Ulum, tari kolosal Dumadine Desa Genilangit dari siswa-siswi SMPN 1 Poncol, dan tari kolosal Prawiro Ing Alogo dari SMKN 1 Poncol.
.
Selain menjadi wadah unjuk kreativitas para pelajar, event Parade Surya Senja selalu dinanti-nantikan untuk menghibur seluruh warga masyarakat Magetan yang antusias menyaksikan.
.
Pada kesempatan ini, Pj. Bupati Magetan Hergunadi, bertindak sebagai Inspektur Upacara penurunan bendera merah putih, bertempat di Alun-alun Magetan, Jumat petang Jumat (17/11/2023).
Sebelum upacara Parade Surya Senja ini, Pj. Bupati Magetan Hergunadi meninjau stand produk unggulan UMKM Desa / Kelurahan se – Kecamatan Poncol yang bertempat ditimur alun alun Magetan.

(Prokopim/edh/be/KD1).

Leave Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *