Sahabat Prokopim,
Ribuan guru PPPK di Kabupaten Magetan mengikuti kegiatan Pembinaan Keorganisasian Profesi Bagi PPPK Bidang Pendidikan, yang digelar di Gedung PGRI Magetan, Kamis (21/09/2023).
.
Disampaikan oleh Ketua PGRI Sundarto, guru PPPK yang hadir saat ini merupakan wakil dari masing-masing lembaga pendidikan yang ada di Kabupaten Magetan.
” Kami mengundang satu lembaga satu pendidik, baik dari tingkat SD, SMP, dan SMA di Kabupaten Magetan. Untuk mengikuti kegiatan ini agar mendapatkan informasi dan arahan dari Bupati Magetan,” terangnya.
.
Dalam arahannya Bupati Suprawoto menyampaikan sedikit motivasi bagi para guru.
” Istilah Jawanya wong iku penting jeneng, kalau jenenge apik, jenange teko dewe. Jadi kita harus berbuat baik, nanti kebaikan akan datang sendiri. Pun dengan rejeki, tidak harus punya mobil atau rumah mewah, tapi dengan menikmati apa yang kita miliki,” terangnya.
.
Bupati juga terus berusaha mensejahterakan para pendidik untuk bisa diangkat menjadi PPPK.
” Kepada para pendidik yang belum diangkat menjadi PPPK, tetap semangat, jangan berdiam diri. Buat kelompok belajar untuk mengikuti tes-tes yang akan datang. Jika kita ingin hidup kita dimudahkan, jangan membuat sulit orang lain, ” pesannya.
.
Tak lupa Bupati juga mengatakan, bagaimana caranya menjadikan Magetan sebagai kolam besar, kuncinya adalah sumber daya manusia.
” Jadikan pendidikan di Magetan berkualitas, beri contoh pada anak didik dengan baik. Mari majukan Magetan bersama-sama, uang boleh kecil, tapi otak nggak boleh kecil,” tandasnya.
.
Hadir dalam acara tsb Bupati Magetan, Kepala Dikpora, Ketua PGRI Magetan, dan PPPK bidang pendidikan se-Kabupaten Magetan.
(Prokopim/edh/KD1)