Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya Tiba di Kabupaten Magetan

Sahabat Prokopim,
Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya (JBMB) merupakan rangkaian pertama dalam rangka Hari Jadi Ke -79 Pemprov Jatim. Kirab ini digelar selama 18 hari mulai tanggal 24 September – 11 Oktober 2024.
.
Kirab Pataka dilaksanakan oleh Satuan Polisi Pamong Praja, Satuan Perlindungan Masyarakat serta Satuan Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan di Jawa Timur.
.
Dengan mengusung tema “Sigap Pilkada Damai (SIPADAM) Jawa Timur Tahun 2024”, bertepatan dengan diselenggarakannya Pilkada Serentak Tahun 2024. Kirab Pataka JBMB diharapkan dapat membangkitkan semangat sinergitas dalam menjaga ketenteraman dan ketertiban umum di Jawa Timur selama momen PILKADA. Semangat ini penting untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat.
.
Kirab bendera Pataka Jer Basuki Mawa Beya dimulai dari Kantor Gubernur Jawa Timur pada tanggal 24 September 2024 menuju 38 Kabupaten/Kota di seluruh Jawa Timur dengan menempuh jarak kurang lebih 1.915 kilometer. Pada hari ini, Minggu (06/10/2024) setelah menempuh perjalanan dari Kota Madiun akhirnya tiba di Kabupaten Magetan.
.
Kedatangan tim pembawa bendera pataka disambut oleh Pj Bupati Magetan yang diwakili oleh Pj Sekdakab Magetan Benny Adrian bersama dengan perwakilan Forkopimda Magetan, bertempat di Pendapa Surya Graha Magetan.
.
Pj Sekdakab Magetan Benny Adrian bertindak selaku Inspektur Upacara pada penerimaan Bendera Pataka Jer Basuki Mawa Beya. Pada pelaksanaan upacara tsb, Pj Sekdakab Magetan Benny Adrian membacakan Ripta Prasasti. Ripta prasasti ini berisi amanat singkat Gubernur Jawa Timur.
.
Dalam amanatnya Pj Gubernur Jatim mengajak seluruh pimpinan daerah untuk menjaga sinergitas dan kolaborasi dalam membangun kemajuan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat Jawa Timur.
.
“Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan NKRI adalah harga mati yang harus dijaga dan dilindungi dengan segenap jiwa dan raga. Sinergitas, kolaborasi dan kerjasama adalah kunci keberhasilan pembangunan menuju kemajuan dan kesejahteraan masyarakat. Majulah Jawa Timur, Pilkada Jawa Timur Damai, Nusantara Baru Indonesia Maju. Dirgahayu Provinsi Jawa Timur, Jawa Timur Bersatu Bersama Untuk Maju”, ujar Benny Adrian membacakan sambutan Pj Gubernur Jawa Timur.
.
Setelah prosesi upacara selesai, kirab pataka kembali dilanjutkan dengan pemberangkatan menuju Kabupaten Ngawi. Kirab Pataka “Jer Basuki Mawa Beya” ini dijadwalkan tiba kembali di Surabaya pada 11 Oktober 2024, untuk ikut upacara HUT ke-79 Provinsi Jawa Timur pada 12 Oktober 2024.
(Prokopim/ky/ahm/adm)

Leave Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *