GUMOLONG LAMPAH HASTUNGKORO ANDUM BOLU RAHAYU

Sahabat Prokopim,
Masih dalam serangkaian acara Jaya Jayaning Nuswantara, pada hari ini Kamis (11/7) malam dilaksanakan kirab Gumolong Lampah Hastungkoro Andum Bolu Rahayu di Alun-alun Magetan.

Kirab yang diikuti sejumlah komunitas kepemudaan dan kebudayaan mulai dari Pramuka sampai dengan abdi dalem keraton yang berafiliasi dengan Mataram turut meramaikan kirab.

Gelaran kirab kali ini diakhiri dengan andum bolu yang diperebutkan oleh masyarakat sekitar di tengah alun-alun.

Pj Bupati Magetan saat dimintai keterangan oleh awak media mengungkapkan jika andum bolu rahayu ini bertujuan untuk mengenalkan bolu sebagai makanan khas Magetan.

“Selain sebagai sarana hiburan juga serta juga kita coba mengenalkan bolu sebagai salah satu makanan khas Magetan, tentunya kita harapkan bolu rahayu ini mampu dikenal masyarakat luar juga,” terangnya.

Tak hanya kirab saja, juga ditampilkan berbagai macam kesenian seperti tari-tarian dan alunan gending jawa.

Hadir dalam giat kali ini Pj Bupati Magetan bersama Forkopimda Magetan serta OPD terkait.
(Prokopim/edh/be/adm/lio/KD1)

Leave Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *