Usai melaksanakan upacara di alun-alun Magetan, Bupati bersama segenap pengurus KORPRI mengikuti upacara puncak peringatan HUT Ke 51 KORPRI secara virtual di ruang Jamuan Pendapa Surya Graha, Selasa (29/11/2022).
.
Secara nasional puncak peringatan HUT ke 51 KORPRI dipusatkan di Senayan, Jakarta Pusat. Berbagai kegiatan diagendakan dalam rangka memeriahkan HUT KORPRI tahun ini, antara lain : bakti sosial, donor darah, kegiatan rohani, pertemuan ilmiah dan aneka perlombaan.
.
Presiden Joko Widodo menyampaikan KORPRI sebagai garda depan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Mindset tersebut harus tertanam bahwa KORPRI melayani bukan dilayani. Anggota KORPRI dituntut untuk menghasilkan inovasi baru sebagai solusi permasalahan di masyarakat. Sehingga masyarakat merasa diayomi, dilindungi dan dilayani.
.
Sebagai sebuah organisasi, Presiden Joko Widodo meminta KORPRI sebagai korps pegawai yang modern dan profesional, menjaga kode etik profesi, menjaga standar pelayanan dan pemersatu bangsa. Terapkan e-government untuk meningkatkan kecepatan dan kredibilitas pelayanan kepada masyarakat.
.
Menteri Dalam Negeri selaku pembina KORPRI menyampaikan HUT KORPRI sebagai sarana introspeksi apa yang telah dilakukan oleh KORPRI dan apa yang akan dilakukan kedepan. Melihat kebelakang, KORPI adalah organisasi yang mampu bertahan hampir setengah abad dan diterima publik, menjadi sebuah kebanggaan bagi KORPRI. Saat ini momentum untuk berubah, peka terhadap perubahan yang begitu cepat. Saatnya revolusi, revolusi mental menjadi KORPRI yang profesional. (Prokopim/dj/dok.be