MEDIA GATHERING “BERSAMA PERS, BANGKIT LEBIH KUAT MELALUI EKONOMI KREATIF”

Menurut UU Nomor 40 Tahun 1999, Pers adalah lembaga sosial dan alat komunikasi massa yang melakukan berbagai kegiatan yang berhubungan dengan kejurnalistikan seperti mencari, mendapatkan, mempunyai, menyimpan, mengolah dan menyampaikan informasi dalam berbagai cara seperti tulisan, suara, gambar, data dan grafik ataupun dalam bentuk media yang lainnya seperti media cetak, media elektronik dan semua jenis saluran yang sudah disediakan. Secara sederhana sekilas peran Pers sebagai penyampai informasi kepada masyarakat, namun lebih jauh lagi, di Negara Demokrasi Pers bukan semata hanya sebagai informan tapi juga sebagai kontrol bagi Pemerintah.

Secara garis besar, peran pers bagi negara demokrasi adalah menjamin proses akuntabilitas publik dapat berjalan dengan lancar. Tentunya dengan peranan pentingnya sebagai pilar ke-empat sinergitas dengan pemangku kebijakan publik tentunya harus dijalin agar senantiasa terbangun sebuah hubungan yang dinamis serta konstruktif antara pemerintah dan pers agar peran masing-masing tetap dalam koridor profesionalisme.

Menyikapi narasi sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Magetan melalui Diskominfo Magetan mengadakan Media Gathering bersama insan Pers yang bertugas di Magetan dengan tajuk “Bersama Pers, Bangkit Lebih Kuat Melalui Ekonomi Kreatif” pada Jumat (18/11) di GETS Hotel, Kota Semarang, Jawa Tengah.

Bupati Magetan dalam kesempatan ini mengungkapkan jika melalui pertemuan ini akan mampu menumbuhkan profesionalisme Pers tanpa mengesampingkan peranan Pers itu sendiri dan merubah mindset menjadi lebih positif karena interaksi dengan rekan Pers lain.

“Perubahan mindset itu terjadi karena banyaknya interaksi, orang yang semakin banyak melihat itu akan mampu merubah pola pikir dan kemampuan cara menulis akan semakin luas serta kaya,” harapnya

Sebagai Pembicara, Pimred Solopos, Rini Yustiningsih menyampaikan jika sebagai jurnalis haruslah lincah dan adaptif.

“Tidak hanya 5W 1H, tapi juga mengerti SEO, jurnalis harus lincah dan adaptif di-era sekarang,” tuturnya.

Menutup pertemuan malam ini Wabup Magetan yang hadir dalam kesempatan ini mengapresiasi kegiatan ini, dan berharap mampu memberikan manfaat bagi semua pihak yang terlibat.

Hadir dalam giat kali ini, Bupati Magetan, Wakil Bupati Magetan, Kadiskominfo Magetan dan Insan Pers.
(Prokopim/lio/ahm

Leave Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *